logo

Wisata Agro Kalibendo : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Madeline Romanov - Thursday, 16 Feb 2023 | 04:32 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Wisata Agro Kalibendo : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Banyuwangi adalah salah satu kabupaten eksotis di Jawa Timur. Menjadi kota paling timur di Jawa, membuat fajar pertama terbit di pagi hari di sini, melemparkan sinar rindang ke Jawa, dan daerah ini juga hijau subur tapi juga pulau berpenduduk padat. Belum cukup populer sebagai daerah tujuan wisata, Kabupaten Banyuwangi, pada kenyataannya, menyembunyikan banyak permata rahasia, salah satunya adalah Agrowisata Kalibendo yang dijamin membuat anda ketagihan untuk datang lagi.
Contents [ Buka ]

Banyuwangi memang bisa dibilang sangat kaya oleh pesona alamnya, mulai dari yang sangat dikenal oleh masyarakat hingga keluar negeri yaitu Kawah Ijen dan Blue Firenya hingga beberapa obyek wisata yang tersembunyi yang masih jarang terekspos oleh masyarakat banyak. Maka dari itu anda akan puas berjalan-jalan dan berwisata di Banyuwangi karena anda dijamin akan mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan.

Untuk obyek wisata kali ini yang akan kita bahas adalah Agrowisata Kalibendo, atau yang disebut juga dengan perkebunan Kalibendo yang berlokasi di PT Perkebunan Kalibendo, Glagah, Banyuwangi. Perkebunan yang mempunyai letak sekitar 800 meter di atas permukaan laut ini sudah pasti mempunyai udara yang sejuk dan segar, sangat berbeda dengan udara yang biasanya kita jumpai di perkotaan besar sehari-hari.

Hamparan warna hijau sepanjang pandangan mata benar-benar seperti membawa kita ke tempat lain, jauh dari kebisingan, hiruk pikuk kota dan juga segala rasa stres yang ada. 

Untuk wisatawan yang datang ke tempat ini biasanya mereka suka membawa tikar untuk berpiknik di tengah-tengah perkebunan Kalibendo, merasakan sejuknya udara di sana sembari menikmati perbekalan yang anda bawa. Di sini anda juga bisa melihat berbagai macam jenis tanaman yang di tanam di kawasan Agrowisata Kalibendo seperti cengkeh, karet dan kopi. 

Tidak hanya itu, untuk anda dengan rasa penasaran yang tinggi, anda juga dapat mempelajari berbagai jenis kopi hingga pengetahuan tentang cara pemetikan dan penggorengan biji kopi agar bisa menghasilkan rasa kopi yang berkualitas tinggi. 

Ada 3 pos di Agrowisata Kalibendo yang bisa anda eksplor, mulai dari pondok robusta yang tentu saja sesuai namanya akan memperkenalkan anda dengan hal berbau kopi, pos kedua adalah pos karet di mana anda bisa melihat beragam hasil karet yang disadap langsung dari perkebunan ini, lalu pos yang terakhir adalah lapangan Kalibendo, tempat yang dekat dengan kantor serta pabrik dari PT Kalibendo.

Bosan berkutat dengan tanaman-tanaman yang ada di Agrowisata Kalibendo, anda bisa berjalan menyusuri area di sekitar untuk sampai ke Air Terjun Kalibendo yang terletak di Desa kampung Anyar, Kecamatan Glagah. Perjalanan yang ditempuh tidak lah jauh, karena anda hanya perlu melintasi jalan setapak di antara perkebunan cengkeh dan pohon bendo. Walaupun kontur jalanan agak menurun dan sedikit berliku, anda pasti tidak akan menyesal sesampainya anda di Air Terjun Kalibendo. Di air terjun tersebut anda juga bisa dengan leluasa menyegarkan diri sambil bermain air di sungai yang ber air bersih. Dijamin rasa lelah anda saat menempuh jalan yang berkelok-kelok untuk menuju air terjun langsung hilang dengan segera. Tidak hanya itu, bagi anda yang bernyali lebih juga bisa melalukan olah raga air yang bernama canoeing, tapi jangan lupa pastikan anda melakukannya dengan aman.

Fasilitas di Agrowisata Kalibendo

Berbicara mengenai fasilitas penunjang untuk para pengunjung, anda patut bersenang hati karena pengelola tempat ini telah menyediakan berbagai fasilitas yang memadai seperti kamar mandi umum yang bisa anda temukan di pos satu dan pos dua, lalu juga di pos satu anda bisa mencoba berbagai racikan kopi sambil ditemani oleh jajanan pasar yang tentunya sangat pas dinikmati dalam udara dingin perkebunan. 

Bagi anda yang tidak ingin jalan kaki menyusuri perkebunan Kalibendo dan memilih dengan menggunakan sepeda, tenang saja ada tempat di sini yang menyewakan sepeda dengan harga terjangkau sehingga anda tidak perlu takut kelelahan. 

Hunting Foto di Agrowisata Kalibendo

Tidak perlu khawatir dipungut biaya, untuk berfoto atau mengambil foto di tempat ini gratis. Anda bisa memanfaatkan berbagai macam pemandangan yang ada di lokasi obyek wisata ini mulai dari cara memanen kopi dan cara pengolahannya yang mungkin belum pernah anda lihat sebelumnya. Para petani yang sedang menyadap biji karet di perkebunan Kalibendo, pemandangan sungai mengalir yang jerning juga tidak lupa dengan Air Terjun Kalibendo yang sangat memanjakan mata.

Banyak juga di sini pasangan yang menjadikan Agrowisata Kalibendo sebagai lokasi tempat foto pre-wedding mereka, dan tentu saja mereka tidak salah pilih karena panorama yang ditawarkan Kalibendo benar-benar sangat menawan.


Baca juga: Wisata Bukit Jaddih, Bekas Tempat Penambangan yang Menjelma Menjadi Obyek Pariwisata



Akses Jalan Menuju ke Agrowisata Kalibendo

Agar bisa menuju ke lokasi Agrowisata Kalibendo, ada dua pilihan yang bisa anda pilih, yang pertama dengan menggunakan kendaraan pribadi entah mobil atau motor, yang kedua menyewa kendaraan atau juga menggunakan jasa ojek motor. Untuk transportasi umum seperti angkot maupun bis masih belum ada yang langsung menuju ke tempat ini sayangnya. 

Dari kota Banyuwangi hanya berjarak sekitar 15 Km, anda bergerak ke satu arah dengan jalan menuju wisata alam Kawah Ijen. Lalu dari kota Banyuwangi anda langsung menuju ke terminal sasak perot di desa Bakung, kecamatan Glagah – Pertigaan patung barong desa Kemiren – desa Taman suruh – desa Kampung anyar. Dari desa Kampung anyar diteruskan sampai ke perkebunan Kalibendo.

Harga Tiket Masuk Agrowisata Kalibendo

  • Harga Tiket Masuk: Rp 5.000/orang
(Update September, 2023)

Jam Buka Agrowisata Kalibendo

  • Buka setiap hari dari jam 08.00 - 18.00

Tips Berlibur ke Agrowisata Kalibendo

  • Dikarenakan udara yang cukup dingin jadi disarankan anda memakai baju yang lebih tebal atau juga bisa menambahkan jaket
  • Memakai alas kaki yang nyaman karena anda akan berjalan-jalan menyusuri perkebunan yang luas
  • Berhati-hati saat anda berjalan menuju ke lokasi Air Terjun Kalibendo karena medannya yang menurun dan berbelok-belok
  • Siapkan kamera anda untuk berfoto selfie maupun mengambil gambar pemandangan sekitar
  • Jangan buang sampah sembarangan


Editor: Madeline Romanov

Artikel Terkait