logo

Hutan Pinus Sanggaran Agung : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Bagus Setyo Utomo - Monday, 18 Sep 2023 | 09:24 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Hutan Pinus Sanggaran Agung : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Hutan Pinus Sanggaran Agung merupakan tempat wisata baru yang ada didekat Danau Kerinci. Hutan pinus ini memiliki rumah pohon, dan belakangan semakin ramai dikunjungi wisatawan karena menawarkan spot berfoto menarik.
Contents [ Buka ]

Tak diragukan lagi, Kerinci memiliki potensi wisata yang berprospek. Seiring berjalannya waktu, banyak dijumpai objek-objek wisata baru, yang disulap sedemikian rupa guna menarik minat wisatawan. Meskipun masih diperlukan perhatian khusus, tempat-tempat ini patut diperhitungkan sebagai destinasi wisata di Kerinci. Salah satunya adalah Hutan Pinus Sanggaran Agung.

Menawarkan rindangnya pepohonan pinus yang berjejer rapi, serta kondisi alam nan asri membuat wisatawan akan betah berlama-lama di Hutan Pinus Sanggaran Agung. Walaupun tergolong tempat wisata baru, hutan pinus ini nyatanya semakin ramai dikunjungi oleh para pelancong. Hutan pinus ini pun menawarkan beberapa spot foto yang menarik dan kekinian.

Hutan Pinus Sanggaran Agung

Secara geografis, Hutan Pinus Sanggaran Agung terletak pada Desa Sanggaran Agung, Kecamatan Danau Kerinci, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi. Dari Kota Sungai Penuh, lokasi hutan pinus ini berjarak sekitar 15 kilometer yang dapat ditempuh dengan perjalanan selama kurang lebih 20 menit hingga 30 menit saja. Lokasi dari hutan pinus pun sangat dekat dengan Danau Kerinci.

Hutan pinus pun tak susah dicari, akses menuju hutan juga mudah untuk ditempuh. Pengunjung bisa dengan leluasa pergi ke hutan pinus dengan menggunakan kendaraan pribadi maupun angkutan umum yang ada didaerah setempat. Selama perjalanan pun travellers akan disambut dengan keindahan alam Kerinci yang telah tersohor hingga ke mancanegara.

Pesona Hutan Pinus Sanggaran Agung

Tak kalah dengan beberapa hutan pinus di daerah lain, Hutan Pinus Sanggaran Agung ini pun memiliki pesona dan daya tarik tersendiri. Didalamnya dibangun rumah pohon dengan gaya arsitektur yang cukup memukau. Rumah pohon ini pun sering digunakan wisatawan untuk bersantai memandangi jejeran pohon pinus yang ada disekitarnya.

Tempat wisata ini memang masih baru, rumah pohon pun baru dibangun pada tahun 2017. Hutan pinus ini pun tak begitu luas layaknya hutan-hutan di daerah lainnya. Awalnya hutan pinus memang tak terawat, ide bermula dari Kepala Desa Sanggaran Agung yang mengajak pemuda setempat menyulap hutan sebagai tempat wisata.

Hutan Pinus Sanggaran Agung

Mulailah dibangun rumah pohon secara bergotong royong oleh pemuda setempat. Pembangunannya sendiri dilakukan secara bertahap dan tanpa bantuan dari pemerintah daerah. Usaha warga setempat pun tak sia-sia, Hutan Pinus Sanggaran Agung kini semakin ramai dikunjungi usai foto keindahannya banyak bertebaran di media sosial.

Desa Sanggaran Agung diketahui mendapatkan predikan Branding Wisata Nasional yang diperoleh pada tahun 2017. Gubernur Jambi, H. Zumi Zola yang memberikan langsung penghargaan Branding Wisata Nasional tersebut. Diharapkan kedepannya, akan muncul tempat-tempat wisata baru yang diharapkan semakin memajukan dunia pariwisata Kerinci.

Namun dalam perjalanannya, sempat terjadi peristiwa yang tak mengenakkan sehingga Hutan Pinus Sanggaran Agung ditutup sementara. Terjadi bentrok antara pemuda setempat yang dikarenakan terjadi kesalahpahaman pengelolaan tempat wisata. Untungnya, masalah ini telah terselesaikan dengan cara musyawarah dan objek wisata pun bisa kembali dikunjungi wisatawan.

Terdapat sebuah ungkapan, hutan pinus ini menyimpan sejuta kenangan bagi siapa saja yang pernah berkunjung. Jejeran pohon pinus merkusi yang tumbuh subur dan menjulang tinggi, suasana alam tenang nan menyejukkan hati dan udara sejuk bisa dinikmati setiap pengunjung saat berada di tempat wisata ini. 

Hutan Pinus Sanggaran Agung merupakan tempat yang pas untuk lari sejenak dari aktivitas sehari-hari. Tempat ini pun dapat menjadi alternatif wisata di Kerinci serta menghabiskan waktu bersama sanak keluarga, teman dan orang tercinta. Jika diperhatikan, dan dikelola dengan baik bukan tak mungkin tempat ini akan semakin terkenal dan semakin ramai dikunjungi.

Fasilitas Hutan Pinus Sanggaran Agung

Memang pembangunan Hutan Pinus Sanggaran Agung belum seluruhnya rampung. Fasilitas-fasilitas penunjang wisata pun belum bisa dijumpai di hutan pinus ini. Belum dibangun fasilitas seperti kamar mandi, tempat ibadah, dan juga tempat parkir yang tertata dan nyaman. Akses jalan utama pun masih seadanya, belum dibangun dengan baik.

Disekitar hutan pinus pun sedikit warung atau pedagang makanan yang bisa dijumpai wisatawan. Pengunjung pun dapat membawa bekal sendiri dari rumah, serta menikmati makan bersama di lokasi hutan pinus. Apabila pengunjung hendak menginap, tak jauh dari Kecamatan Kerinci pun terdapat beberapa hotel dan juga homestay yang bisa digunakan bermalam.

Baca Juga: Gunung Kunyit, Gunung Berapi dengan Taman Dewa di Puncaknya

Selain itu, di Kota Sungai Penuh juga tersedia banyak sekali pilihan hotel yang bisa ditemukan. Tentunya dengan harga bervariatif dan sesuai fasilitas yang ditawarkan hotel-hotel tersebut. Berekreasi di Hutan Pinus Sanggaran Agung bisa menjadi alternatif, jika kamu tengah berada di Kerinci. Berikut ini beberapa kegiatan yang bisa kamu lakukan saat bertamasya di hutan pinus.

Menikmati Keindahan Hutan Pinus

Jika kamu sudah bosan dengan wisata-wisata di Kerinci, kamu bisa berkunjung ke Hutan Pinus Sanggaran Agung. Tempat wisata yang masih tergolong baru ini menawarkan keindahan jejeran pohon pinus yang tertata rapi, berpadu dengan suasana alam lestari nan menentramkan jiwa. Kamu bisa bersantai disini, sambil menikmati pemandangan indah yang ada disekitar.

Hutan pinus ini pun memiliki rumah pohon dengan desain yang cukup indah dan unik. Kamu bisa menaiki rumah pohon ini, tanpa takut akan terjatuh karena telah dibuat sedemikian rupa agar aman bagi pengunjung. Dengan berwisata di alam terbuka seperti hutan pinus ini, dapat merefresh pikiran dan kamu pun akan siap menjalani rutinitas kembali dikeesokan harinya.

Hunting Foto

Hutan Pinus Sanggaran Agung ini sempat viral didunia maya, setelah foto-foto keelokannya tersebar di sosial media. Pemuda-pemudi pun akhirnya berbondong-bondong datang karena penasaran, dan ingin mengabadikan keindahan hutan pinus ini. Kamu pun bisa memotret di hutan pinus ini, dengan kamera ataupun smartphone mu.

Wajib rasanya untuk berselfie saat berada di hutan pinus ini. Kamu bisa berselfie memanfaatkan berbagai background menarik, seperti deretan pohon pinus ataupun berselfie di rumah pohon. Sebaiknya ajaklah temanmu agar hasil foto lebih maksimal dan menarik. Jangan lupa pula untuk mengunggahnya di media sosial, karena dengan begitu kamu turut mempromosikan hutan pinus ini.

Harga Tiket Masuk Hutan Pinus Sanggaran Agung

  • Harga Tiket Masuk: Rp 5.000/orang

Biaya masuk ke destinasi wisata ini dapat berubah sewaktu-waktu. (Update September, 2023)

Jam Buka Hutan Pinus Sanggaran Agung

  • Buka setiap hari dari jam 07.00 - 18.00

Baca Juga: 235 Tempat Wisata di Jambi Paling Menarik dan Wajib Dikunjungi

Peta Lokasi Hutan Pinus Sanggaran Agung

Tips Berwisata di Hutan Pinus Sanggaran Agung

  • Jangan lupa untuk membawa kamera terbaik jika kamu hendak berkunjung ke hutan pinus, karena rugi jika kamu tak berfoto di tempat ini.
  • Jika akhir pekan atau hari libur, tempat ini akan sangat ramai jadi sebaiknya datanglah saat tidak banyak pengunjung agar kamu bisa leluasa menikmati keindahan hutan pinus.
  • Datanglah pada pagi hari atau menjelang sore, ketika cuaca tak panas.
  • Pengunjung dilarang mencorat-coret pohon pinus dan rumah pohon.
  • Jagalah kelestarian hutan pinus, dan jangan merusak pohon pinus ataupun rumah pohon.
  • Dan jangan lupa untuk menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya.

Editor: Bagus Setyo Utomo

Artikel Terkait