logo

Pantai Pancur : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Madeline Romanov - Sunday, 02 Jul 2023 | 07:59 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Pantai Pancur : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Banyuwangi adalah salah satu kabupaten eksotis di Jawa Timur. Menjadi kota paling timur di Jawa, membuat fajar pertama terbit di pagi hari di sini, melemparkan sinar rindang ke Jawa, dan daerah ini juga hijau subur tapi juga pulau berpenduduk padat. Belum cukup populer sebagai daerah tujuan wisata, Kabupaten Banyuwangi, pada kenyataannya, menyembunyikan banyak permata rahasia, salah satunya adalah​ Pantai Pancur.
Contents [ Buka ]

Seperti yang kebanyakan kita tahu, pantai telah menjadi destinasi favorit orang banyak untuk berlibur, baik dari yang hanya sekedar melepas lelah dari pekerjaan kantor, masalah sekolah atau kuliah, hingga yang berbulan madu di sana. Tidak bisa dipungkiri jika pantai memang mempunyai daya tarik yang tak akan pernah lekang oleh jaman. Berapa kalipun kita berkunjung, tidak akan pernah ada rasa bosan yang melanda. Banyuwangi sebagai salah satu kabupaten di Jawa Timur sangat diunggulkan dengan letak geografisnya yang membuat tempat ini mempunyai banyak sekali wisata alam, terutama pantai, dan ada pantai yang tidak boleh anda lewatkan jika nanti anda berkunjung ke Banyuwangi. Pantai itu adalah Pantai Pancur.

Pantai Pancur adalah salah satu daerah anggota Taman Nasional Alas Purwo. Terletak di dekat resor Pancur, sekitar 5 km dari pos Rowobendo (gerbang masuk Taman Nasional Alas Purwo) atau 3 KM dari Trianggulasi.

Nama Pancur diambil dari sungai kecil atau air terjun yang mengalir ke pasir dan langsung mengalir ke laut. Pantai Pancur memiliki garis pantai yang panjang dengan medium wave dan wide ground yang cocok untuk camping keluarga. Waktu yang paling luar biasa adalah saat matahari terbenam di pantai ini. Kita bisa menikmati pemandangan mempesona saat matahari terbenam.

Untuk sekitar 2 km ke utara, akan ada gua Instana atau danau Srengenge. Sebagian besar wisatawan dapat melanjutkan perjalanannya setelah menikmati Pancur dengan mengunjungi dua lokasi tersebut. Saat anda sampai di tempat tersebut, anda akan melihat tangga yang akan mengantarkan anda ke pantainya. Tidak jauh dari bibir pantai ada aliran sebuah sungai kecil berair tawar yang membentuk air terjun mini lalu mengalir ke lautan. Karena itulah pantai ini dinamakan Pantai Pancur.

Ada beberapa kegiatan yang bisa anda lakukan di pantai ini, yaitu anda bisa menyewa perahu nelayan agar anda bisa menyusuri lautan lebih jauh dan melihat pemandangan yang ada di tengah laut. Kontur pantai yang landai dengan pasir pantainya yang lembut seakan mengajak anda untuk mendirikan kemah di sana. Sembari menikmati panorama laut yang biru dan langit yang cerah, anda bisa membuat api unggun untuk memasak bahan makanan yang anda bawa. Ombaknya yang tenang dan tidak begitu tinggi juga bisa anda manfaatkan untuk bermain air di sana.

Fasilitas di Pantai Pancur

Bagi anda yang akan mengunjungi pantai ini, anda sudah bisa menemukan beberapa fasilitas-fasilitas yang ada di sana, di antaranya adalah;

- Persewaan kapal

Bagi wisatawan yang ingin menyusuri lautan lebih jauh lagi dan tidak mau hanya dari tepi pantai, anda bisa menyewa perahu atau kapal wisata milik nelayan yang ada di sana. Anda bisa melihat pemandangan dari tengah laut dan berfoto-foto di sana.

- Lahan parkir

Fasilitas yang satu ini juga tidak kalah pentingnya karena pasti banyak wisatawan yang datang kesana dengan membawa kendaraan pribadi sehingga mereka harus mencari area yang aman dan memadai untuk memarkir kendaraan mereka. Di sini juga telah disediakan area parkir yang memadai yang bisa para pengunjung gunakan jika anda membawa kendaraan bermotor sendiri. 

- Tempat penginapan

Di area dekat Pantai Pancur anda juga bisa menemukan resort yang menyediakan beberapa kamar-kamar dan fasilitas yang lumayan lengkap seperti restoran, cafe dan lainnya. Namun perlu diingat jika harga sewa kamar juga agak mahal.

- Kantin atau tempat makan

Jangan khawatir anda akan kelaparan jika berkunjung kesini namun anda tidak membawa bekal makanan dan minuman. Di area pantai ini anda bisa menemukan beberapa kantin yang juga menjual makanan dan minuman dengan harga yang masih relatif terjangkau.

- Kamar mandi umum

Toilet atau kamar mandi umum memang menjadi salah satu fasilitas penting yang wajib dipunyai setiap obyek wisata di manapun, dan di pantai ini anda tidak perlu lagi kebingungan untuk mencari toilet umum karena di area ini telah disediakan beberapa yang bisa anda gunakan jika perlu. Selain itu ada juga bilik-bilik yang bisa anda gunakan untuk berganti pakaian.

- Mushola

Bagi anda yang ingin menunaikan ibadah sholat juga bisa langsung menuju ke mushola yang telah disediakan di Pantai Pancur.

Hunting Foto di Pantai Pancur

Bagi anda yang menyukai fotografi hunting foto di Pantai Pancur pasti akan terasa mengasyikan karena obyek wisata ini termasuk luas dan mempunyai pemandangan yang indah. Pepohonan seperti kelapa dan lainnya yang ada di sekitar pantai juga makin menambah cantik panorama alam yang tercipta. Dengan latar belakang lautan biru dan langit cerah, anda akan mendapatkan foto yang bagus yang bisa langsung anda unggah di berbagai media sosial milik anda. Selain itu, anda juga bisa mengabadikan momen-momen saat matahari tenggelam, karena banyak wisatawan yang datang ke  sana hanya untuk menikmati sunset yang memberikan nuansa romantis dan menentramkan hato. Berselfie ria di tempat ini juga bisa agar anda dapat foto yang menarik untuk diunggah ke berbagai media sosial. Dengan begitu anda bisa membantu untuk menyebarkan obyek wisata ini ke orang banyak.

Akses Jalan Menuju ke Pantai Pancur

Jika anda ingin berkunjung ke pantai ini, disarankan untuk menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil atau motor karena masih belum ada transportasi umum yang bisa mengantarkan anda sampai kesana. Anda langsung saja mengarahkan anda menuju ke Taman Nasional Alas Purwo, lalu sampai pada pos Rawanbendo, anda harus melakukan registrasi terlebih dahulu sebelum menlanjutkan perjalanan anda ke Pantai Pancur yang berjarak 2 km dari pintu masuk Alas Purwo.

Harga Tiket Masuk ke Pantai Pancur

  • Harga Tiket Masuk: Rp 20.000/orang

(Update Juni, 2023)

Jam Buka Pantai Pancur

  • Buka setiap hari 24 jam

Tips Berlibur ke Pantai Pancur

  • Jangan mengotori lingkungan 
  • Jangan mengganggu lingkungan sekitar sarang penyu
  • Lebih baik membawa bekal makanan dan minuman sendiri
  • Pastikan kendaraan anda dalam kondisi yang baik

Galeri Foto Pantai Pancur

Selamat Datang di Pantai Pancur
Potret Pantai Pancur
Ombak Kecil di Pantai Pancur
Air Laut Yang Biru Jernih
Sunset di Pantai Pancur

Editor: Madeline Romanov

Artikel Terkait