logo

Curug Ngelay : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Faizal Zulkarnain - Saturday, 19 Aug 2023 | 05:23 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Curug Ngelay : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Ketika bertandang ke Kabupaten Kuningan, maka jangan sampai melewatkan pesona air terjun yang masih begitu alami ini. Curug Ngelay adalah sebuah wisata air terjun yang ada di Kabupaten Kuningan yang mana kondisinya masih begitu terjaga dan belum banyak tersentuh tangan manusia.
Contents [ Buka ]

Keindahan wisata di alam terbuka memang selalu menarik untuk tempat berlibur yang seru. Sebagai negeri yang kaya akan sejumlah lokasi wisatanya. Bertandang untuk menikmati atau berkunjung sejenak melihat keindahan alam yang ditawarkannya maka dapat menjadi pilihan yang tepat.

Ketika bertandang ke Kabupaten Kuningan, maka jangan sampai melewatkan pesona air terjun yang masih begitu alami ini. Curug Ngelay adalah sebuah wisata air terjun yang ada di Kabupaten Kuningan yang mana kondisinya masih begitu terjaga dan belum banyak tersentuh tangan manusia.

Sebagai objek wisata di Jawa Barat, maka lokasi ini dapat menjadi satu pertimbangan untuk tempat berlibur yang menyenangkan. Untuk kamu yang suka berwisata alam dan ingin menyaksikan keindahan dari air terjun Ngalay maka bisa bertandang kesana.

Fasilitas di Curug Ngelay

Jika berbicara mengenai lokasi wisata, maka tak lengkap rasanya jika tidak membahas sejumlah fasilitas yang ada. Untuk wisata Curug Ngelay di Kuningan Jabar yang tergolong sebagai objek wisata baru, tak heran jika lokasi masih belum maksimal.

Kondisi wisata yang belum banyak diketahui dan belum mendapat perhatian khusus dari Pemerintah setempat, membuat fasilitas pun juga belum ada banyak. Hanya saja disana tersedia sebuah toilet umum yang masih bisa digunakan. Meskipun keadaannya kurang terawat, setidaknya pengunjung masih dapat menggunakannya.

Selain itu tersedia area parkir yang masih jauh dari lokasi curug, pengunjung pun masih harus berjalan kaki dengan kondisi jalan yang masih berbatu. Untuk aliran listrik pun juga masih belum ada. Sehingga fasilitas seperti toilet pun masih menggunakan air yang tersumber dari curug tersebut.

Keindahan Curug Ngelay

Meskipun sejumlah fasilitas belum banyak disediakan, namun tak mengurangi keindahan yang ada disana. Banyak pengunjung yang rela menempuh jarak jauh hanya untuk menikmati keindahan dari panorama alam air terjun Curug Ngelay Kabupaten Kuningan ini.

Air terjun yang memiliki tinggi 100 m dan lebar 50 m ini begitu eksotis, airnya yang masih deras dan berwarna jernih seakan menambah satu anugrah yang dimiliki warga Kuningan. Belum lagi keindahan pemandangan yang ada di sekitar curug, Pepohonan yang hijau, ditambah semak belukar dan bebatuan yang ada disekitar curug menjadi satu keindahan yang dimiliki.

Kondisi air terjun yang masih murni dan belum banyak dikunjungi wisatawan, membuat kealamian wisata semakin terasa. Udara sejuk bercampur dingin, dengan suara air terjun yang keras, ditambah suara hewan disekitar curug membuat lokasi ini begitu pas untuk kamu yang suka berpetualang atau eksplor berbagai lokasi wisata terbaik.

Hunting Foto di Curug Ngelay

Jika kesana tak membawa kamera rasanya kurang lengkap. Dengan keindahannya yang begitu menawan, maka lokasi ini begitu cocok untuk kegiatan hunting foto. Bagi kamu yang suka hunting, maka tak perlu pergi jauh-jauh. Bertandang ke Curug Ngelay Jabar dapat menjadi lokasi hunting foto terbaikmu.

Disana berbagai spot terbaik juga bisa kamu ambil. Keindahan air terjun yang begitu indah ditambah pemandangan yang ada disekitar membuat setiap moment dapat kamu ambil dari sudut mana pun. Jangan lupa untuk mengambil angle dari sisi depan air terjun.

Harga Tiket Masuk Curug Ngelay

  • Harga Tiket Masuk: Rp 0 (Gratis)
  • Biaya Parkir Motor: Rp 3.000
  • Biaya Parkir Mobil: Rp 5.000
(Update Agustus, 2023)

Jam Buka Curug Ngelay

  • Buka setiap hari 24 jam

Akses Lokasi Menuju Curug Ngelay

Lokasi Curug Ngelay yang berada di Desa Bagawat, Kecamatan Salajambe, Kabupaten Kuningan ini memiliki akses yang belum sepenuhnya mudah. Jika ingin bertandang kesana, kamu bisa menuju wilayah Kuningan, setelah itu cari alamat curug yang berada di Kecamatan Salajambe.

Akses lokasi yang masih belum sepenuhnya maksimal membuat perjalanan yang harus kamu tempuh terbilang banyak membutuhkan energi. Jika kamu dari pusat Kuningan, maka jarak air terjun Ngalay sekitar 65 Km dan membutuhkan waktu sekitar 1 – 2 jam perjalanan.

Setelah sampai di Kecamatan Salajambe, maka perjalanan masih harus kamu lanjutkan untuk menuju Desa Bagawat yang berada di area pegunungan. Aksesnya yang menajak dengan jalanan yang berkelok akan kamu lalui. Jika ingin kesana, maka gunakan kendaraan pribadi roda dua agar mempermudah perjalanan menuju lokasi curug.

Tips Berlibur di Curug Ngelay

Bagi kamu yang berlibur ke Curug Ngelay Kuningan Jawa Barat. Tak ada salahnya  jika melakukan beberapa tips berikut ini agar liburan yang kamu lakukan dapat berjalan dengan lancar:

  • Ajak serta rombongan ketika ingin berlibur ke kawasan wisata Curug Ngelay Salajambe ini. Lokasinya yang masih sepi dan masih jarang dikunjungi, membawa serta rombongan akan semakin menyerukan liburan kamu.
  • Bawa perlengkapan tambahan seperti baju ganti, makanan dan minuman, handuk, obat-obatan jika diperlukan, jaket, kamera dan lain sebagainya.
  • Gunakan kendaraan roda dua dan berkunjunglah dengan kondisi fisik yang fit, karena untuk sampai ke lokasi dibutuhkan tenaga yang ekstra.

Demikian ulasan mengenai wisata Curug Ngelay yang ada di Kuningan, Jawa Barat. Jika ingin menikmati liburan dengan kondisi alam yang masih murni dan alami, maka pilihan untuk bertandang di Curug Ngelay Jawa Barat adalah yang paling tepat.

Galeri Foto Curug Ngelay

Potret Curug Ngelay
Akses Jalan Menuju Air Terjun
Spot Foto Dibawah Air Terjun

Potret Para Pengunjung
Mandi Dibawah Air Terjun

Editor: Faizal Zulkarnain

Artikel Terkait