logo

Pantai Pangi : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Mietha Fanza - Tuesday, 18 Apr 2023 | 15:16 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Pantai Pangi : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Jika kamu sedang berkunjung ke Blitar dan mencari destinasi wisata yang indah terutama pantai, maka kamu tidak boleh melewatkan keindahan Pantai Pangi .
Contents [ Buka ]

Apabila dibandingkan dengan pantai lainnya yang ada di Blitar, Pantai Pangi ini tergolong relatif masih sepi. Akan tetapi keindahan alam yang dimilikinya tak kalah dengan pantai lainnya. Pantai ini juga masih dalam tahap pengembangan untuk destinasi wisata unggulan.

Seperti apa keindahan pantai Pangi ini? Mari kita simak bersama ulasannya tentang lokasi, harga tiket, fasilitas, dan rute perjalanan menuju ke Pantai Pangi .

Lokasi Pantai Pangi

Lokasi Pantai Pangi
Lokasi Pantai Pangi Source : instagram.com/pak_mbun

Lokasi pantai Pangi ini ada di Desa Tumpak Kepuh yang ada di Kecamatan Bakung, Kabupaten Blitar Jawa Timur.

Harga Tiket Masuk Ke Pantai Pangi

Bagi kamu yang ingin bersantai maka di Pantai Pangi ini harus merogoh kocek Rp 8.000 untuk membayar tiket masuknya (Update April, 2023). Harga tiket masuk tersebut sangat terjangkau dan berlaku baik weekdays maupun weekend.

Bagi pengunjung selain membayar tiket masuk juga diharuskan untuk membayar biaya parkir. Bagi yang membawa kendaraan roda dua maka harus membayar parkir Rp 2.000 dan bagi yang membawa kendaraan roda 4 membayar parkir Rp 5.000.

Tarif ini tidak berlaku tarif per jam , sehingga kamu juga boleh memarkir kendaraannya dengan tenang dan nyaman sambil menikmati keindahan Pantai Pangi ini.

Jam Operasional Pantai Pangi

Pantai Pangi dibuka untuk umum mulai pukul 05.000 pagi sampai malam. Hal ini pengecualian bagi yang akan mengadakan acara camping.

Peta Lokasi Pantai Pangi

Tips Berkunjung ke Pantai Pangi

Agar liburan anda dan keluarga di Pantai Pangi semakin menyenangkan dan berkualitas. Berikut beberapa tips dari kami yang bisa anda jadikan referensi berlibur:

Waktu terbaik untuk berkunjung ke Pantai Pangi yaitu ketika libur panjang.
Datang bersama orang-orang tercinta di Pantai Pangi untuk sensasi liburan yang lebih berkesan.
Gunakan jasa agen wisata untuk liburan yang praktis dan tanpa ribet di Pantai Pangi.
Bawa kamera dan gunakan ootd terbaik untuk berburu foto terbaik.
Usahakan badan dalam kondisi prima ketika berlibur di Pantai Pangi.

Fasilitas di Pantai Pangi

Pantai Pangi ini masih belum memiliki banyak fasilitas karena masih berupa destinasi alam. Namun di sini sudah terdapat beberapa fasilitas seperti warung makan dikelola warga sekitar dan ada kamar mandi sekitar pantai ini.

Dan bagi kamu yang ingin berkunjung maka bisa menikmati makanannya dengan harga yang bersahabat.

Terdapat juga fasilitas lainnya seperti tempat bilas, area parkir, tempat ibadah dan tempat istirahat.

Spot Foto Menarik di Pantai Pangi

Spot Foto Menarik di Pantai Pangi
Spot Foto Menarik di Pantai Pangi Source : instagram.com/fannychristianawong

Di Pantai Pangi ini juga memiliki banyak spot foto menarik yang sayang untuk dilewatkan. Dengan background pantainya yang berwarna biru serta karang yang berdiri kokoh.

Di sini kamu juga bisa berkeliling ke seluruh penjuru pantai untuk menemukan beberapa spot foto yang anti mainstream namun instagenic.

Kemudian pada pintu masuknya akan ada tulisan besar “PANTAI PANGI”. Nah ini juga bisa dijadikan spot foto menarik yang perlu diabadikan.

Hotel dan Penginapan Terdekat Dengan Pantai Pangi

Perlu kita tahu bahwa Pantai Pangi ini letaknya di pedesaan dan mayoritas penduduknya tidak bekerja pada sektor pariwisata. Sehingga tentu saja jika mencari penginapan yang berada di Desa Tumpak Kepuh ini belum tersedia.

Sehingga alternatifnya jika kamu ingin menikmati waktu lebih lama lagi di Pantai ini maka bisa mencari hotel ataupun homestay yang ada di kota. Untuk memudahkannya maka kami akan rekomendasikan penginapan yang terdekat dengan Pantai Pangi ini :

Grand Mansion Blitar

Hotel ini letaknya ada di pusat kota yang dekat dengan pantai Pangi. Hanya membutuhkan waktu sekitar 60 menit dari Grand Mansion Blitar menuju Pantai Pangi ini.

Untuk jaraknya sekitar 23 Km dari lokasi pantai Pangi. Adapun fasilitas Grand Mansion Blitar sediakan selama 24 jam ini yaitu bar mini, wifi, dan fasilitas hotel lainnya.

Panderman Residence

Apabila kamu ingin menikmati keindahan Pantai Pangi lebih lama maka kamu bisa menginap di Panderman Residence. Penginapan ini letaknya juga di kota dengan berbagai fasilitas menarik seperti kamar yang luas, wifi, resepsionis 24 jam, tempat makan dan lain-lain.

Untuk jaraknya menuju dari Panderman Residence ke Pantai Pangi sekitar 23,59 km yang bisa kamu tempuh dengan menggunakan kendaraan pribadi maupun umum.

Melati Residence

Penginapan lainnya yang terdekat dengan Pantai Pangi yaitu Melati Residence. Pantai yang berjarak sekitar 23 km dari Pantai Pangi ini memiliki fasilitas yang sesuai dengan standar penginapan lainnya yang cocok bagi para backpacker maupun wisatawan keluarga.

Jika kamu ingin ke Pantai Pangi dari Melati Residence maka kamu bisa menggunakan  kendaraan umum maupun pribadi.

Blitar Indah

Bagi masyarakat Blitar dan sekitarnya, hotel ini cukup populer. Fasilitas yang tersedia juga lengkap dan memiliki tarif murah. Bagi kamu yang akan menuju ke pantai Pangi dari hotel ini maka kamu bisa menempuhnya dengan waktu sekitar 45-60 menit saja. 

Rute Perjalanan Menuju Ke Pantai Pangi

Rute Perjalanan Menuju Ke Pantai Pangi
Pantai Pangi Source : instagram.com/renalkaca

Pantai Pangi bisa kamu kunjungi di daerah Bakung atau tepatnya berada di Desa Tumpak Kepuh. Bagi kamu yang ingin menuju ke sini maka untuk aksesnya sendiri bisa menggunakan roda dua maupun roda empat.

Pantai ini juga sudah ada di navigasi Google sehingga bagi kamu yang dari luar kota tak perlu lagi khawatir tersesat. Kamu hanya perlu ikuti saja petunjuk arahan yang tertera.

Hanya perlu menempuh perjalan sekitar 90 menit saja jika kamu berangkat dari Kota Blitar. Lalu menuju ke selatan ke arah Kademangan. Kemudian dilanjutkan lagi dengan mengikuti petunjuk jalan yang ke arah Pantai Tambakrejo.

Jika kamu sudah sampai di perempatan gawang maka kamu bisa mengambil rute arah Pantai Tambakrejo, hal ini dikarenakan pantai ini ada pada satu jalur yang sama.

Lalu jika kamu sudah sampai di Desa Tumpak Kepuh maka lurus saja ke selatan hingga sampai di parkiran Pantai Pangi.

Jalan untuk ke Pantai Pangi sebenarnya mudah , akan tetapi jarak sekitar 2 km sesudah desa jalanan yang harus ditempuh agak sulit. Hal ini dikarenakan jalanan masih berupa cor.

Sehingga akses jalan tersebut cukup sulit dilalui oleh kendaraan roda empat, sehingga disarankan jika ingin berkunjung ke pantai ini menggunakan kendaraan roda 2 saja.

Itulah ulasan mengenai Pantai Pangi di Blitar yang indah. Dan bagi kamu yang sedang mengunjungi kota kelahiran Bung Karno ini maka jangan lupa untuk singgah di pantai nan eksotik ini.

Gambaran dan Foto Pantai Pangi di Blitar

Foto Keindahan Pantai Pangi
Pantai Pangi Source : instagram.com/akmalkishak


Pantai Pangi di Blitar


Hamparan Pasir Pantai


Air Pantai Pangi yang Jernih


Fasilitas Berteduh dan Beristirahat


Spot Foto Diatas Batu Karang


Spot Foto Tersembunyi

Editor: Mietha Fanza

Artikel Terkait