logo

Pantai Surga di Lombok : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Abang - Wednesday, 03 May 2023 | 17:50 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Pantai Surga di Lombok : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Pantai Surga merupakan pantai di Lombok dengan keindahan alam yang alami. Pantai ini terletak di Desa Ekas, Kec. Jerowaru, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.
Contents [ Buka ]

Di Lombok, Nusa Tenggara Barat dikenal sebagai surganya wisata, kata surga memang selalu menarik perhatian karena siapa pun ingin merasakan surga. Ungkapan Lombok sebagai surganya tempat wisata memang berkesan dibuat-buat, namun bagaiaman dengan pantai yang memang dikenal sebagai surga? Tentu itu sangat menarik. Namanya adalah Pantai Surga, pantai ini terletak di Lombok dan menjadi salah satu pantai di Lombok dengan keindahan alam yang alami. Pantai ini juga dikenal sebagai surganya bumi bagian Nusa Tenggara Barat. Pemandangan yang disediakan di pantai ini memang pantas di sebut surganya dunia.

Pantai Surga

Tempat wisata yang berlokasikan di Desa Ekas ini menjadi salah satu tujuan favorit untuk wisatawan lokal maupun mancanegara. Awalnya pengunjung tidak tahu menahu tentang surga tersembunyi di tanah Lombok ini, namun dengan zaman di mana Anda bisa mendapat informasi apapun lewat internet, Pantai Surga dapat dikenal lebih luas oleh para wisatawan. Bahkan tidak jarang wisatawan asing mampir ke sini, seperti turis asal Amerika, Eropa, atau negara bule yang dekat dengan Indonesia yaitu Australia. Tentu tidak akan ada yang menyesal telah berkunjung ke surga dunia ini.

Daya Tarik Pantai Surga :

1. Pasir Keemasan dan Air Laut yang Jernih

Pergi ke pantai tentu pandangan yang paling banyak adalah pasir pantai dan juga air lautnya. Di Pantai Surga ini memiliki pasir putih, namun sedikit berwarna keemasan. Hal tersebut membuat warna pasir di pantai ini cukup menarik dan indah. Selain itu, tekstur pantai juga cukup bagus, enak diinjak atau dipegang dan bisa diajak bermain oleh anak-anak. Di sisi lain, Anda akan terpesona dengan keindahan laut yang luas yang Anda lihat dari bibir pantai. Airnya sangat jernih dan dalam sehingga menghasilkan air laut berwarna biru.

2. Pemandangan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Tidak hanya memiliki pasir putih keemasan dengan keindahan laut birunya, Pantai Surga juga dikenal memiliki pemandangan perbukitan hijau yang menarik. Banyak daratan tinggi di sana sehingga memungkinkan untuk Anda pergi ke puncaknya dan menatap pemandangan yang sangat indah dari ketinggian. 

3. Mengekspor Pantai Sangat Mengasyikkan

Pantai ini diapit oleh dua tebing tinggi dengan garis pantai yang tidak terlalu panjang. Hal ini menjadi sisi baik untuk Anda yang ingin merasakan semua sudut pantai dalam waktu singkat. Panjang garis pantai kurang lebih 600 meter sampai 700 meter saja. Jika dilihat dari ketinggian, bentuk pantai menyerupai huruf U dengan semua medan pinggir pantai ditutupi oleh pasir putih keemasan. Selain pantai, Anda juga bisa menjelajahi bukit-bukit yang ada di sekitar. Banyak orang yang mencari bukit untuk mereka naiki. Dominan bukit di sana memiliki rumput yang enak untuk diduduki dan ditiduri. Jika Anda ingin mendapatkan susana tenang dengan angin sepoi-sepoi, cobalah untuk mencari tempat Anda sendiri di perbukitan terdekat.

4. Beraktivitas Seru di Pantai Surga

Pantai memang tempat yang memiliki pemandangan yang indah. Banyak orang menggunakan pantai sebagai sarana berlibur dari penat di hari-hari kerja, bersantai menjadi salah satu opsi ketika bepergian ke pantai. Namun untuk Anda yang ingin lebih meresapi sinar matahari dan bergerak mengeluarkan keringat segar, cobalah untuk mencoba aktivitas di sana. Paling umum dilakukan wisatawan adalah berselancar, berenang, berburu foto, dan ada juga pengunjung yang memancing di sana.

Fasilitas Pantai Surga :

Sayang sekali di area pantai belum memiliki fasilitas yang cukup memadai. Karena itulah ketika berkunjung ke pantai ini, sebaiknya membawa perlengkapan wisata sendiri-sendiri. Anda juga bisa membawa bekal atau minuman kemudian disantap di sana karena rumah makan atau warung di area sekitar belum tersedia. Sedangkan untuk Anda yang ingin mencari penginapan, bisa memburu penginapan atau hotel terdekat di sana. Namun jika Anda ingin menetap dengan tarif lebih murah, lebih dekat, dan suasana desa lebih terasa, cobalah untuk meminta izin pada warga sekitar sana untuk menetap. Warga sekitar terkenal dengan keramahannya pada wisatawan dan mereka sudah terbiasa serta tidak merasa dibebani dengan hadirnya wisatawan yang selalu memenuhi pantai ini setiap hari.

Harga Tiket Masuk Pantai Surga :

  • Harga Tiket Masuk Weekday: Rp 10.000/orang
(Update Mei, 2023)

Jam Operasional Pantai Surga :

  • Buka setiap hari 24 jam

Lokasi dan Rute Pantai Surga :

Lokasi tepatnya adalah di Desa Ekas, Kec. Jerowaru, Lombok Timur, NTB. Anda bisa menggunakan aplikasi google map pada ponsel Anda atau mengarahkan langsung ke Desa Ekas dan bertanya pada warga sekitar tentang lokasi tepatnya. Jarak pantai ini dari Mataram adalah 72 kilometer dengan waktu tempuh 2 jam. Dari Mataram, rute yang bisa Anda coba adalah Cakranegara, menuju ke Praya, kemudian ke Ganti, terus ke Sepapan, banting setir ke Jerowaru, langsung ke Jor, melewati Pamongkas, kemudian sampai ke Desa Ekas. Tinggal arahkan kendaraan menuju pintu masuk Pantai Surga.

Pemberian nama pada pantai ini bukan lah sembarangan, faktanya nama dan keindahan alam yang dipancarkan oleh pantai ini benar-benar cocok satu sama lain. Ketika berkunjung ke Lombok, jangan lupa mampir ke Surga ya.

Peta Lokasi Pantai Surga


Tips Berkunjung ke Pantai Surga

Jadikan liburan anda dan keluarga di Pantai Surga semakin menyenangkan dan berkualitas. Berikut beberapa tips dari kami yang dapat anda jadikan sebagai referensi saat hendak berlibur:

  • Waktu terbaik untuk berkunjung ke Pantai Surga yaitu ketika libur panjang.
  • Datang bersama orang-orang tercinta di Pantai Surga untuk sensasi liburan yang lebih berkesan.
  • Gunakan jasa agen wisata untuk liburan yang praktis dan tanpa ribet di Pantai Surga.
  • Bawa kamera dan gunakan ootd terbaik untuk berburu foto terbaik.
  • Usahakan badan dalam kondisi prima ketika berlibur di Pantai Surga.

Galeri Foto Pantai Surga di Lombok

Pantai Surga
Pantai Surga Source : instagram.com/nimaslanirih/


Pantai Surga
Pantai Surga Source : instagram.com/janedoeisliving/


Potret Pantai Dari Atas


Bebatuan di Pantai Surga


Hamparan Pasir Pantai


Keindahan Pantai Surga


Air Pantai Yang Sangat Jernih


Spot Foto Diatas Batu Karang

Editor: Abang

Artikel Terkait