logo

Pantai Nglambor : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Bagus Setyo Utomo - Sunday, 24 Dec 2023 | 22:08 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Pantai Nglambor : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Pantai Nglambor merupakan sebuah pantai yang terletak di Jogja, menawarkan panorama pantai yang indah serta salah satu spot snorkeling terbaik di Jogja.
Contents [ Buka ]

Yogyakarta seakan menjadi surga bagi para wisatawan lokal maupun mancanegara. Provinsi yang pernah dijadikan sebagai pusat pemerintahan Indonesia tersebut menawarkan berbagai objek wisata mulai dari wisata budaya, wisata alam, hingga wisata kuliner. Salah satunya adalah Pantai Nglambor yang tengah hits dikalangan wisatawan karena keindahan yang dimiliki oleh pantai ini.

Pantai Nglambor merupakan salah satu destinasi wisata pantai yang terletak di daerah Yogyakarta. Objek wisata ini bisa dikatakan objek wisata baru, karena baru tahun 2014 Pangai Nglambor mulai dikenal oleh wisatawan. Tepatnya pantai ini terletak pada Kelurahan Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunung Kidul, Yogyakarta.

Jika dari pusat Kota Yogyakarta, untuk menuju pantai tersebut maka kamu harus menempuh jarak kurang lebih 74 kilometer. Letak Pantai Nglambor agak tersembunyi dan diapit oleh dua pantai, yaitu Pantai Siung di sebelah barat dan Pantai Jogan di sebelah timur.

Pantai Nglambor menawarkan berbagai keindahan panorama alam yang tak kalah dengan pantai-pantai yang ada di Bali. Pantai ini begitu eksotis sehingga menjadi magnet tersendiri bagi wisatawan. Air yang ada pada pantai tersebut sangat jernih sehingga kamu bisa melihat terumbu karang, rumput laut, serta ikan-ikan kecil nan cantik yang berenang. Tak hanya itu, pantai ini juga merupakan salah satu spot untuk snorkeling di Yogyakarta.

Sejarah Pantai Nglambor

Jauh sebelum pantai yang memiliki pesona bawah laut menakjubkan ini terkenal, ada sebuah kisah yang mengiringi perjalanan tempat wisata ini. Awalnya penduduk sekitar wilayah pantai tersebut mengandalkan bercocok tanam serta mencari ikan dilaut sebagai mata pencaharian utama. Namun wilayah pesisir pantai Laut Selatan tersebut memiliki tanah yang kurang subur.

Lahan pertanian yang kurang produktif ini menyulitkan penduduk setempat untuk bercocok tanam. Belum lagi di wilayah tersebut terdapat banyak kera ekor panjang yang sering memakan habis tanaman milik warga. Mencari ikan pun hasilnya sulit untuk diandalkan, kadang dapat kadang tidak sama sekali.

Pada tahun 2000 pemerintah setempat berupaya memperbaiki akses jalan menuju Pantai Nglambor. Penduduk mengira dibangunnya akses jalan tersebut akan meningkatkan jumlah wisatawan yang datang ke pantai ini. Namun nyatanya tidak, pada setiap akhir pekan hanya ada beberapa wisatawan yang bisa dihitung dengan jari mengunjungi objek wisata yang memiliki potensi tersebut.

Baca jugaCandi Ratu Boko, Kemegahan Istana dengan Sejuta Pesona

Kondisi tersebut berubah ketika seorang pemuda bernama Yusuf Adhitya Putratama datang ke Pantai Nglambor. Dirinya mengaku prihatin dengan tidak adanya perputaran perekonomian yang terjadi di wilayah tersebut. Pemuda tersebut melihat potensi wisata bahari yang ada di pantai ini. Ia lalu mengajak warga setempat untuk membentuk sebuah kelompok bernama Bintang Nglambor Snorkeling (BNS).

Bersama BNS pemuda tersebut mempromosikan keindahan bawah laut yang ditawarkan oleh Pantai Nglambor melalui media sosial. Semenjak saat itu, pantai ini mulai ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal bahkan wisatawan asing. Warga yang tinggal disekitar pantai pun kini dapat merasakan efek dari potensi wisata yang dimiliki pantai ini.

BNS kini juga menyediakan persewaan alat snorkeling bagi wisatawan yang ingin menikmati panorama bawah laut pantai ini. Tak hanya itu, mereka juga mengajak para wisatawan untuk tetap menjaga kelestarian serta ekosistem alam yang ada pada Pantai Nglambor.

Pesona Pantai Nglambor

Pantai-pantai yang terletak pada Samudra Hindia memang dikenal memiliki deburan ombak yang tinggi serta ganas. Hal ini menyebabkan larangan bagi para wisatawan yang ingin berenang ketika mengunjungi objek-objek wisata pantai yang berbatasan langsung dengan Laut Selatan. Namun kamu tidak perlu khawatir bila kamu mengunjungi Pantai Nglambor.

Pantai Nglambor memiliki air yang cukup tenang, jernih dan tidak terlalu dalam sehingga memungkinkan para pelancong untuk melakukan aktivitas berenang di pantai ini. Selain itu kamu juga dapat melihat bebatuan karang dan ikan-ikan dari atas permukaan air. Deburan ombak ganas yang menjadi ciri dari pantai di Laut Selatan seakan terpecah oleh dua karang yang terdapat pada pantai ini.

Bila kamu melihat pantai ini dari ketinggian maka akan terpampang jelas dua karang besar yang berada persis didepan pantai. Kedua karang tersebut bentuknya mirip seperti kura-kura besar yang oleh penduduk setempat diberi nama Watu Kalong dan Watu Kuntul. Kedua batu karang tersebut seakan menjadi penjaga pantai serta melindungi para wisatawan dari gelombang ombak Laut Selatan yang terkenal akan keganasannya.

Kamu dapat menikmati keindahan ekosistem bawah laut di pantai ini seperti terumbu karang yang cantik, ikan-ikan kecil nan lucu, rumput laut serta biota laut yang terdapat pada pantai tersebut. Keelokan serta keindahan panorama dari pantai ini seakan menjadi aset yang berharga bagi para penduduk sekitar.

Hal tersebut membuat kelestarian dari pantai yang juga dikenal sebagai akuarium raksasa ini tetap dijaga oleh warga setempat. Terdapat sebuah tradisi sedekah laut yang dikenal 'Ngalangi' atau dapat diartikan melarang atau menghalangi siapapun untuk menangkap ikan di wilayah pantai tersebut terkecuali hanya satu kali dalam setahun.

Tak hanya itu, objek wisata Pantai Nglambor juga digunakan sebagai tempat pembudidayaan beberapa jenis ikan serta konservasi biota laut. Pantai ini juga masih asri dan alami, serta tidak seramai pantai-pantai lainnya. Hal ini tentu merupakan daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

Wisata Pantai Nglambor

Jika kamu menyukai wisata pantai, maka Pantai Nglambor merupakan destinasi wisata yang wajib untuk kamu kunjungi. Pantai ini menawarkan keindahan alam, serta keindahan pantai yang tak kalah dengan tempat wisata pantai yang telah terkenal.

Kamu dapat menikmati pemandangan alam serta panorama bawah laut yang menjadi daya tarik utama dari pantai ini. Pantai Nglambor juga merupakan salah satu tempat wisata dengan spot snorkeling terbaik yang ada di Yogyakarta. Air yang berada pada pantai ini cukup jernih dan tenang sehingga memudahkan bagi para wisatawan untuk melakukan snorkeling.

Selain itu kamu juga dapat mengabadikan keelokan panorama yang terdapat pada Pantai Nglambor. Kamu juga dapat mengambil foto dibawah air saat melakukan snorkeling. Bila kamu tidak memiliki kamera waterproof, kamu dapat menggunakan jasa penyewaan kamera yang ada di Pantai Nglambor ini.

Harga Tiket Pantai Nglambor

  • Harga Tiket Bereneng: Rp 6.000/orang
  • Biaya Parkir Motor: Rp 2.000
  • Biaya Parkir Mobil: Rp 5.000

(Update Desember, 2023)

Jam Buka Pantai Nglambor

Pantai Nglambor dibuka untuk umum setiap hari selama 24 jam.

Baca juga: 58 Tempat Wisata di Jogja Paling Menarik yang Wajib Dikunjungi

Peta Lokasi Pantai Nglambor

Tips Berwisata di Pantai Nglambor

  • Disarankan untuk membawa kendaraan seperti motor karena jalan menuju tempat ini cukup terjal.
  • Bawalah sendal jepit karena kamu akan berjalan diatas batu karang yang cukup tajam.
  • Bawalah topi dan kacamata hitam karena pada siang hari tempat ini cukup panas.
  • Sebaiknya bawalah pakaian cadangan.
  • Datanglah disaat pagi hari atau sore hari, karena pada saat siang matahari sangat terik di tempat ini.

Galeri Foto Pantai Nglambor

Pantai Nglambor
Snorkeling
Mandi
Bermain di Pantai Nglambor
Jembatan Diatas Bebatuan Karang
Sunset di Pantai Nglambor

Editor: Bagus Setyo Utomo

Artikel Terkait