logo

Pantai Sambolo : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Arsyila Aura Fanza - Friday, 21 Apr 2023 | 21:32 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Pantai Sambolo : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
​Salah satu pantai yang memiliki kawasan dekat dengan pantai Anyer ya si pantai Sambolo ini, yuk simak keindahannya disini.
Contents [ Buka ]

Salah satu pantai yang memiliki kawasan dekat dengan pantai Anyer ya si pantai Sambolo ini. Pantai Sambolo menjadi salah satu pantai yang bisa kamu kunjungi kala berlibur. Sama halnya dengan pantai wisatawan kebanyakan, Sambolo juga menjadi pantai yang ramai pengunjung.

Buat kamu yang tertarik berlibur di waktu yang dekat dan biaya murah, maka sangat cocok untuk mengunjungi pantai yang satu ini. Pantai Sambolo, mempunyai sajian keindahan alam apa saja, sih? Yuk! Simak artikelnya di bawah ini.

Daya Tarik Pantai Sambolo

Daya Tarik Pantai Sambolo
Daya Tarik Pantai Sambolo Source : instagram.com/explore_serang

Pantai Sambolo mempunyai daya tarik yang tidak dimiliki dengan pantai lain  meski juga banyak pantai yang menyediakan wahana air. Namun, sisi keunikan dari pantai yang sudah cukup dipenuhi bangunan di setiap pesisir pantainya ini ternyata ada keindahan yang sangat memukau.

1.       Menikmati Keindahan Pantai Sambolo

Tak sedikit banyak orang yang berkunjung ke pantai Sambolo, kemudian menikmati keindahan pantai yang sangat memukau. Salah satu keindahan alamnya yang sangat memukau dan memanjakan mata sangat membuat perasaan jadi tenang.

Ada bagian yang unik dari pantai Sambolo. Pantai Sambolo mempunyai sisi jembatan dengan Gazebo di ujungnya. Selain itu, pantai yang satu ini juga terdapat pasir yang terbebas dari karang. Oleh karenanya, pantai menjadi alami dipijak dengan aman dan nyaman.

Terlebih saat mengingat kalau pantai ini memiliki daratan yang lebih landai serta ombaknya yang tenang. Tak sedikit orang yang ingin duduk lebih dekat dengan bibir pantai lantas membiarkan kaki mereka tersapu ombak.

2.       Menyaksikan Matahari Terbenam

Menyaksikan matahari terbenam di pantai Sambolo bisa menjadi salah satu destinasi wisata yang kami rekomendasikan. Mengunjungi wisata yang satu ini juga akan membuat banyak orang semakin fresh. Terlebih dengan pesona alamnya yang masih mengandung keasrian.

Pantai Sambolo salah satu daratan yang menghadap ke arah barat. Maka akan indah jadinya kalau kamu menikmati keindahan matahari terbenam di waktu yang tepat. Selain itu, ini juga sebagai tips buat kamu yang ingin datang ke pantai Sambolo.

Sebaiknya memang mengunjungi pantai kala sore hari supaya dapet suasana matahari terbenam yang sangat memukau. Dengan mengabadikan momen matahari terbenam, keindahan juga semakin tak terlupakan.

3.       Olahraga Air

Sama halnya dengan pantai Sambolo 2, pantai yang satu ini juga menyediakan jasa olahraga air. Banyak sekali olahraga air yang bisa pengunjung nikmati kalau datang ke pantai Sambolo. Diantaranya yang paling ramai diminati adalah banana boat.

Dengan menaiki banana boat, ditarik perahu besar di tengah lautan memang memberi tantangan tersendiri. Di sini, kamu tidak perlu khawatir tenggelam, karena ketika akan menaiki banana boat, kamu akan dipakaikan pelampung.

4.       Naik ATV

Datang ke pantai paling seru emang naik ATV. Pasalnya, di pantai yang satu ini kamu tidak harus didampingi oleh pemandunya, mengendarai ATV secara mandiri akan membawa kamu menuju pengalaman baru.

Seperti halnya menikmati keindahan pantai dari ujung ke ujung, naik ATV juga akan dikenai biaya sewa ATV yang sangat terjangkau. Jadi, kamu tidak perlu khawatir dengan biayanya yang bisa mahal.

5.       Bermain Pasir

Main pasir menjadi salah satu kegiatan yang paling favorit dilakukan banyak pengunjung, terutama anak kecil. Bekali si kecil dengan sekop plastic dan ember plastic, maka biarkan ia berimajinasi membuat karyanya sendiri.

Fasilitas Pantai Sambolo

Fasilitas Pantai Sambolo
Fasilitas Pantai Sambolo Source : instagram.com/argi.ansa

Pantai Sambolo adalah salah satu pantai yang mempunyai ragam fasilitas yang memadai. Bisa dikatakan, fasilitasnya cukup memadai dan memanjakan para pengunjungnya. Jika di pantai ini bisa melakukan kegiatan olahraga air, maka terdapat kamar bilas untuk para pengunjung yang ingin membersihkan diri.

Di samping itu, tersedia pula toilet untuk buang air. Setelah olahraga air yang cuku melelahkan, sebaiknya paling enak ya makan, ya! Nah! Salah satu pantai yang ada di Banten ini ternyata menyediakan fasilitas tempat makan yang memadai.

Kamu bisa mengisi energy dengan berkunjung ke restoran dekat pantai atau rumah makan sederhana yang letaknya juga tidak jauh dari pantai. Selain itu, tempat wisata yang satu ini juga memberikan lahan parkir yang luas.

Tak ayal jika pengunjung setelah melakukan kegiatan seharian penuh dan lelah, bisa istirahat di gazebo. Ada beberapa tempat duduk beratap dan tidak beratap yang disediakan pantai Sambolo. Lebih uniknya lagi, gratis lho!

Jika kamu ingin pulang, jangan lupa bawa oleh-oleh untuk mereka yang tersayang. Di pantai Sambolo terdapat beberapa orang yang menjajakan cenderamata atau makanan ringan berupa oleh-oleh khas pantai dan bisa dibawa pulang.

Harga Tiket Masuk Pantai Sambolo

Harga Tiket Masuk Pantai Sambolo
Pantai Sambolo SOurce : instagram.com/firstydignaf
  • Harga Tiket Masuk: Rp 10.000
  • Tiket Masuk Motor: Rp 25.000
  • Tiket Masuk Kendaraan Pribadi: Rp 100.000
(Update April, 2023)

Jam Operasional Pantai Sambolo

  • Buka setiap hari 24 jam

Peta Lokasi Pantai Sambolo

Tips Berkunjung ke Pantai Sambolo

Jadikan liburan anda dan keluarga di Pantai Sambolo semakin menyenangkan dan berkualitas. Berikut beberapa tips dari kami yang bisa anda jadikan referensi berlibur:

  • Waktu terbaik untuk berkunjung ke Pantai Sambolo yaitu ketika libur panjang.
  • Datang bersama orang-orang tercinta di Pantai Sambolo untuk sensasi liburan yang lebih berkesan.
  • Gunakan jasa agen wisata untuk liburan yang praktis dan tanpa ribet di Pantai Sambolo.
  • Bawa kamera dan gunakan ootd terbaik untuk berburu foto terbaik.
  • Usahakan badan dalam kondisi prima ketika berlibur di Pantai Sambolo.

Gambaran dan Foto Pantai Sambolo

Foto Tempat Wisata Pantai Sambolo
Foto Tempat Wisata Pantai Sambolo Source : instagram.com/irhaa_casava23


Wisata Pantai Sambolo Anyer
Wisata Pantai Sambolo Anyer Source : instagram.com/irhaa_casava23


Suasana Pantai


Pantai Sambolo di Sore Hari


Dermaga


Fasilitas Sewa ATV


Spot Foto dengan Background Dermaga


Sunset di Pantai Sambolo

 

Editor: Arsyila Aura Fanza

Artikel Terkait